fbpx
Whatsapp : 089672325727
maestrojerseyindo@gmail.com

Bahan Jersey Futsal Dengan Ragam Macamnya, Pilih yang Mana?

HP : 08967 232 5727 , Tempat Bikin Jersey Keren Berkualitas Dan Terpercaya

Bahan Jersey Futsal Dengan Ragam Macamnya, Pilih yang Mana?

Apakah Anda saat ini sedang berencana memesan jersey futsal untuk tim atau komunitas Anda? Nah, ketika Anda memilih nanti, salah satu hal yang perlu Anda pertimbangkan dengan baik adalah jenis bahan jersey futsal yang digunakan.

Baca Juga :

Mengenal Polyflex, Bahan Sablon Kaos Bola Printing Populer

Pada dasarnya, bahan yang digunakan sama seperti bahan untuk jersey sepak bola maupun jersey olahraga lainnya. Meski begitu, Anda juga perlu tahu sejak sekarang bahwa jenis-jenis kain untuk jersey futsal polos maupun sablon juga sangat beragam. Artinya, ada banyak pilihan yang bisa Anda temukan di pasaran, dan masing-masing pilihan tersebut punya karakteristik serta kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Nah, untuk membantu Anda memilih bahan kain yang tepat untuk jersey futsal tim Anda, yuk berkenalan lebih jauh dengan berbagai jenis kain jersey yang populer berikut ini! Selamat membaca dan semoga informasinya bermanfaat untuk Anda, ya!

Jenis Bahan Jersey Futsal yang Populer

1. Bahan Drifit

Bahan drift ini bisa dibilang merupakan jenis yang paling populer di antara berbagai jenis kain jersey lainnya. Baik itu untuk jersey futsal terbaru 2018 maupun untuk merk perlengkapan olahraga apapun, bahan jersey drifit ini sangat disukai. Sehingga berapapun harga kaos futsal bahan dry fit selalu terjual.

Hal ini sebenarnya tidak terlalu mengherankan, mengingat karakteristik kain bahan drifit yang punya pori-pori kecil. Lewat pori-pori inilah udara pun dapat keluar dan masuk dengan lebih mudah, termasuk ketika Anda sedang bergerak sekalipun. Jadi, jersey akan tetap terasa sejuk ketika Anda sedang berkeringat, kan?

bahan jersey futsal drifit grade ori

bahan jersey futsal drifit grade ori

Bahan drifit ini juga punya karakteristik kain yang lentur, dingin, serta padat sehingga nyaman untuk dikenakan. Kain ini terbuat dari campuran bahan polyester, nilon, dan spandeks.

Nama drifit sendiri berasal dari jenis kain jersey yang banyak digunakan oleh merk apparel terkemuka, seperti jersey futsal Nike maupun jersey futsal Specs. Mempertimbangkan karakteristiknya, tak heran kalau merk terkenal bahkan menggunakan bahan ini, kan?

Drifit sendiri terdiri dari berbagai jenis yang ada di pasaran saat ini. Kesemuanya dibedakan oleh tekstur lura dari kain drifit tersebut. sedangkan bagian dalam memiliki tekstur yang sama. Sama-sama halus dan kualitas juga sama. Berikut jenis drifit yang tersedia di pasaran saat ini :

Drifit Jarum atau Biasa Disebut Dryfit Bintik/Dot Micro

Bahan dengan tekstur lubang kecil ini sering sekali menjadi pilihan utama dalam pembuatan jersey futsal saat ini. Baju futsal atau kaos futsal tim-tim professional memilih jenis bahan ini untuk tim atau jersey mereka. 

Dapat menyerap warna hasil printing dengan maksimal ketika dilakukan proses printing atau sublimasi. Kain ini juga memiliki elastisitas yang memungkinkan dipakai untuk jenis kegiatan seperti olahraga intensitas tinggi. 

bahan drifit dot micro untuk kaos tim bola

Drifit Milano atau Dryfit Zig Zag

Memiliki tekstur zig zag sehingga disebut dryfit zig zag. Kualitas kain ini sama dengan jenis drifit lainnya. Sebagaimana drifit yang sanga cocok di gunakan untuk pembuatan jersey futsal dengan proses printing.

Kain yang ringan. Mampu menyerap keringat dan mensirkulasikannya dengan baik di karenakan memiliki pori-pori di bagian tekstur zig zag tersebut.

Bahan Jersey Futsal Drifit Milano

Bahan Jersey Futsal Drifit Milano

Custom Jersey Futsal Dengan Desain Semau Kamu

Kumpulan Desain Jersey Futsal

2. Bahan Paragon

Kalau bahan drifit identik dengan bahan jersey futsal 2019 maupun jersey olahraga apapun yang ringan, bahan paragon terasa sedikit lebih berat. Meski begitu, perbedaannya tidak terlalu signifikan, sehingga jersey bahan paragon pun tetap nyaman dikenakan saat beraktivitas dan beraksi di lapangan sekalipun.

Hal ini dikarenakan karakteristik bahan paragon yang juga lentur, sehingga bisa dengan mudah mengikuti tubuh Anda ketika Anda sedang bergerak. Apalagi, Anda jelas akan banyak bergerak ketika sedang bermain di lapangan, kan?

Karakteristik lain yang umum dari bahan paragon ini adalah teksturnya yang halus serta warnanya yang lebih mengilat. Di samping itu, bahan paragon tidak memiliki pori-pori udara, sehingga bisa terasa cukup gerah saat dipakai untuk berkeringat.

bahan paragon

bahan paragon

Harga bahan jersey bola termasuk dalam kategori mahal, sehingga jangan heran kalau total biaya printing maupun sablon untuk desain jersey futsal printing pada jersey paragon juga dibanderol cukup tinggi.

3. Bahan Jersey Futsal Wafer

Kain ini diberi nama bahan wafer karena teksturnya yang dianggap menyerupai tekstur wafer. Hal tersebut dikarenakan pori-pori pada kain yang berbentuk kotak, sehingga tekstur dan wujudnya dianggap menyerupai seperti wafer.

Karena adanya pori-pori inilah bahan wafer juga digemari sebagai bahan kain untuk jersey futsal. Sebab, dengan begitu kain tetap memiliki sirkulasi yang baik sehingga Anda akan tetap merasa sejuk ketika mengenakan jersey berbahan wafer.

bahan jersey futsal wafer

bahan jersey futsal wafer

Di samping itu, tekstur kain ini juga lembut, menyerupai jersey drifit. Ditambah dengan kelenturannya, tak heran kalau bahan ini termasuk populer untuk jersey olahraga apapun.

4. Bahan Jersey Futsal Hyget Salur

Jenis bahan jersey yang satu ini juga terbilang unggul dan jadi favorit banyak orang. Sebab, bahan hyget salur punya karakteristik yang mudah menyerap keringat dengan baik. Dengan begitu, Anda akan tetap bisa bergerak dengan nyaman di lapangan saat berkeringat banyak sekalipun.

Di samping itu, bahan hyget salur juga digemari untuk jersey futsal karena struktur kainnya yang padat, rapi, dan tidak gampang kusut. Dengan begitu, perawatan jersey dari bahan ini pun terbilang sangat mudah.

hyget salur

hyget salur

Karakteristik lain yang menonjol dari bahan hyget salur adalah adanya pola garis lurus yang rapi dan beraturan pada permukaannya. Hal inilah yang membedakan bahan hyget salur dengan bahan hyget biasa, yang akan dijelaskan setelah ini.

5. Bahan Hyget

Sementara ini, bahan hyget ini bisa dibilang merupakan bahan hyget tanpa salur, karena keduanya pada dasarnya merupakan jenis kain yang sama. Hal ini lantas berarti bahwa kain hyget punya karakteristik dan keunggulan utama yang sama seperti bahan hyget salur.

Jadi, tak heran kalau banyak jersey futsal yang juga memilih menggunakan bahan hyget karena sifatnya yang sejuk dan nyaman saat dikenakan, struktur kain yang padat, permukaan yang rapi, dan tidak mudah kusut sehingga mempermudah proses pencucian dan perawatan jersey.
Bahan hyget termasuk jenis bahan kaos bola murah.

bahan jersey hyget super

bahan jersey hyget super

6. Bahan Serena

Bahan serena ini sebenarnya merupakan salah satu jenis kain hyget juga, lho! Jadi, tak mengherankan juga kalau bahan serena pun banyak digunakan untuk memproduksi jersey futsal kiper maupun jersey pemain pada umumnya. Karena pada dasarnya jersey serena juga merupakan salah satu jenis jersey hyget, artinya bahan ini juga punya kemampuan yang baik dalam menyerap keringat.

Tekstur kainnya juga padat, dengan permukaan yang lembut sehingga terasa nyaman ketika dikenakan, baik dalam kondisi tubuh kering maupun basah karena keringat. Kelembutan bahan serena ini dikarenakan adanya kandungan nilon di dalamnya.

Di samping itu, dari segi perawatan, jersey serena juga tak kalah praktis, alias anti ribet. Jadi, perawatan khusus bisa dibilang minim atau bahkan nol untuk jersey berbahan serena.

Karakteristiknya yang tidak mudah kusut juga membuat bahan jersey ini sangat praktis dan mudah untuk dicuci, dan sama sekali tidak perlu diseterika. Hal ini tentu akan sangat mempermudah Anda, terutama jika jersey futsal dari bahan serena Anda dipadukan dengan sablon polyflex yang membutuhkan kehati-hatian ekstra dalam perawatan, terutama saat mencuci dan menyeterikanya.

bahan serena

bahan serena

Nah, itulah berbagai jenis bahan kain untuk jersey yang bisa Anda temukan di pasaran. Untuk memilih jenis kain yang tepat, sesuaikan dengan kebutuhan serta anggaran Anda. Selain itu, perhatikan juga kebutuhan sablon atau printing Anda, karena ada jenis-jenis printing atau sablon yang hanya cocok diaplikasikan pada jenis kain tertentu saja.

Jika Anda Ingin Membuat Jersey, Kaos, Polo, Jaket, Hoodie Dsb yang Berkualitas Dengan Harga Terjangkau silahkan Hubungi  Kami di :

SMS / CALL / Whats App

089672325727

Kata terkait : bahan jersey futsal, bahan jersey printing, harga bahan jersey bola, harga kaos futsal bahan dry fit, bahan kaos bola murah, bahan polymesh, bahan jersey bola grade ori, bahan baju bola polyester, jenis baju futsal

 

 

Leave a Reply

Discover more from Maestro Jersey

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading

Order Via Whatsapp